Ads 468x60px

Pages

Friday, May 11, 2012

Cara Kirim SMS Gratis via Internet



free message
Kali ini saya akan memberikan tutorial tentang cara kirim sms gratis melalui melalui situs-situs penyedia SMS gratis di internet. Melalui situs-situs tersebut Anda dapat mengirimkan sms ke nomor ponsel manapun yang Anda inginkan tanpa dikenakan biaya sepeserpun.

Dengan menggunakan fitur SMS gratis ini, nomor yang akan Anda pakai adalah nomor yang telah ditentukan oleh si penyedia SMS gratis. Oleh karena itu, saya sarankan Anda untuk memberitahukan nama Anda agar orang yang menerima SMS tau bahwa Anda yang mengirim SMS tersebut. Singkat kata, berikut adalah caranya:


Cara Kirim SMS Lewat Yahoo!

  • Syarat menggunakan situs ini adalah Anda harus terlebih dahulu memiliki akun Yahoo!. Jika Anda sudah memilikinya, buka situs www.yahoo.com, login dengan ID e-mail dan password Anda. Jika sudah masuk, klik fitur mail yang ada di sebelah kiri halaman.


sms gratis yahoo!

  • Setelah itu, Anda akan masuk ke menu Mail di yahoo!. Langkah selanjutnya adalah klik tulis > SMS.


free message from yahoo!
  • Kemudian akan mucul kolom untuk pilihan Negara, pilih Negara dan klik simpan. Lalu akan muncul kolom pengisian nomor ponsel, isikan dengan nomor yang Anda tuju, lalu klik  SMS .




cara kirim sms gratis


  • Dan terakhir akan muncul kolom  SMS , ketik  SMS  Anda. Jika sudah, klik kirim untuk mengirim pesan.


tutorial sms gratis via yahoo!


Nomor yang Anda kirim SMS akan  mendapatkan pesan pemberitahuan terlebih dahulu dari Yahoo! yang kemudian disusul pesan dari Anda.


Cara Kirim SMS Lewat websmsonline.com

  • Masuk ke situs, klik di sini.
  • Masukkan nomor yang Anda tuju, ketik sms Anda (jangan lupa untuk mengetik nama anda), masukkan kode captcha pada kolom yang disediakan, terakhir klik send.
  • Untuk melihat balasan dari nomor yang Anda kirim SMS, klik pada tulisan inbox SMS reply pada bagian atas halaman.
web sms online
  • Pada inbox SMS reply, masukkan nomor ingin Anda lihat balasannya, lalu klik inbox reply.
Cara Kirim SMS Lewat freesms4us.com

  • Langkah ini juga cukup mudah untuk digunakan, masuk ke situs http://www.freesms4us.com/.
  • Masukkan nomor yang anda tuju, ketikkan sms (jangan lupa untuk mengetik nama anda), kemudian klik nomor yang sama untuk mengirim SMS.
  • Untuk melihat balasan SMS klik pada tulisan click to read sms reply.
sms gratis via internet

  • Untuk melihat SMS balasan, masukkan nomor yang akan anda lihat balasannya, kemudian klik read reply.

  • Nomor yang Anda pakai untuk mengirim SMS dengan situs ini berbeda-beda, jadi jangan lupa untuk memberitahukan nama Anda.

Situs-situs penyedia SMS gratis seperti di atas tentunya dapat membantu kita untuk mengirim SMS gratis sesuka hati tanpa memikirkan biaya pulsa, dan pesan saya sebagai sesama manusia yang beriman :) agar fitur SMS gratis di atas tidak disalahgunakan untuk keperluan yang tidak penting, apalagi untuk menjahili orang.

Apa pendapat Anda tentang cara kirim sms gratis ini ? Apakah anda memiliki informasi tentang situs penyedia sms gratis lain ? Senang sekali jika Anda mau berbagi ilmu di djoeblogger.blogspot.com.

0 komentar:

Post a Comment